Kamis, 22 Agustus 2019

Donasi untuk Musala An Nur (tahap 2 - selesai)


Alhamdulillah agenda gerakan #BlitarBerbagi, aksi sosialnya Grup Facebook 'Blitar Kutho Cilik Sing Kawentar’, pada Kamis , 22 Agustus 2019, berjalan lancar. Dana #BlitarBerbagi telah disalurkan Rp 500 ribu (tahap 2 - selesai), untuk meringankan kebutuhan pembangunan Musala An Nur, di Dusun Bendilmalang, RT 01/RW 03, Desa Mronjo, Kecamatan Selopuro. Terima kasih atas kepercayaan teman-teman kepada kami untuk menyalurkan bantuan ini. Semoga membawa manfaat dan berkah bagi kita semua.

Selasa, 20 Agustus 2019

Sembako untuk Mbah Karti (tahap 2 - selesai)


Alhamdulillah agenda gerakan #BlitarBerbagi, aksi sosialnya Grup Facebook 'Blitar Kutho Cilik Sing Kawentar’, pada Selasa, 20 Agustus 2019, berjalan lancar. Dana #BlitarBerbagi telah disalurkan Rp 500 ribu (tahap 2 - selesai), berupa sembako dan uang saku kepada Mbah Karti, 62, warga Dusun Bolorejo, RT 02/RW 07, Desa Dadaplangu, Kecamatan Ponggok. Beliau tinggal sendiri di rumah sederhana, karena Mbah Sunar, 66 tahun, baru saja meninggal dunia sekitar dua bulan lalu. Rencana sembako digunakan untuk meringankan kebutuhan sehari-hari. Terima kasih atas kepercayaan teman-teman kepada kami untuk menyalurkan bantuan ini. Semoga berkah bagi kita semua dan membawa manfaat.

Sembako untuk Mbah Sumar (tahap 3 - selesai)


Alhamdulillah agenda gerakan #BlitarBerbagi, aksi sosialnya Grup Facebook 'Blitar Kutho Cilik Sing Kawentar’, pada Selasa, 20 Agustus 2019, berjalan lancar. Dana #BlitarBerbagi telah disalurkan Rp 500 ribu (tahap 3 - selesai), berupa sembako dan uang saku kepada Mbah Sumar, janda 80 tahun, warga Desa/Kecamatan Gandusari. Beliau tinggal di rumah sederhana. Rencana sembako digunakan untuk menambah dagangan di kios kecil miliknya dan meringankan kebutuhan sehari-hari. Terima kasih atas kepercayaan teman-teman kepada kami untuk menyalurkan bantuan ini. Semoga berkah bagi kita semua dan membawa manfaat.


Senin, 19 Agustus 2019

Donasi untuk Mbah Kasri (tahap 2 - selesai)


Alhamdulillah agenda gerakan #BlitarBerbagi, aksi sosialnya Grup Facebook 'Blitar Kutho Cilik Sing Kawentar’, pada Senin, 19 Agustus 2019, berjalan lancar. Dana #BlitarBerbagi telah disalurkan Rp 500 ribu (tahap 2-selesai), berupa uang saku kepada Mbah Kasri, 80 tahun, warga Lingkungan Sukorejo, RT 03, RW 06, Kelurahan/Kecamatan Sukorejo, Kota Blitar. Mbah Kasri tinggal bersama seorang cucunya, Yoga, 10 tahun, di rumah sederhana dan April lalu dibangunkan rumah sederhana yang lebih layak. Rencana uang saku digunakan untuk meringankan kebutuhan pengobatan karena Mbah Kasri sedang sakit dan dirawat di RSUD Mardi Waluyo Kota Blitar. Terima kasih atas kepercayaan teman-teman kepada kami untuk menyalurkan bantuan ini. Semoga berkah bagi kita semua dan membawa manfaat.

Minggu, 11 Agustus 2019

Temu Kangen BBSG #9


Assalam mu’alaikum wrb
 Alhmdllh acara kopdar #ke9
#Blitarberbagi area Singapura (BBSG)
#minggu 11agustus 2019 berjln dengan lancar
#lokasi City Hall/city link
Trima kasih atas ke ihklas an hati teman” yg tlah hadir semoga bermanfaat dan barokah
Wassalam mu’alaikum wrb